Sekilas Info
Kamis, 03 Okt 2024
  • Diberitahukan Kepada Mahasiswa STTIND Padang Bahwa Kuliah Perdana Semester Ganjil T.A 2024/2025 Dimulai Pada Tanggal 30 September 2024

Wisuda STTIND Padang ke 47

Diterbitkan : - Kategori : Pendidikan

Ketua Sekolah Tinggi Teknologi Industri (STTIND) Padang, Riko Ervil, MT mewisuda dan meluluskan sebnyak 41 orang mahasiswa Program Sarjana yang ke-47. Lulusan tersebut terdiri dari empat Program Studi yakni Program Studi Teknik Industri, Teknik Pertambangan, Teknik Lingkungan Dan Sistem Informasi yang dilaksanakan pada 17 Januari 2019 di Hotel Pangeran Beach Kota Padang, Sumatera Barat. Indeks Prestasi Komulatif (IPK) rata-rata program sarjana adalah 3,29  dengan lulusan predikat IPK tertinggi  diraih oleh Azizah dari Program Studi Teknik Lingkungan, yang lulus dengan IPK 3,68.

Acara wisuda ini dihadiri oleh Kepala LLDIKTI Wilayah X yakni Bapak Prof. Herri, MBA, Bapak Ketua Kamar Dagang dan Industri (KADIN) Sumatera Barat yakni Bapak H.Ramal Saleh, Bapak Dekan FTI Universitas Andalas yakni Bapak Dr. Ahmad Syafruddin Indraptiyatna, beserta Anggota Senat dan Bapak/Ibu Dosen dan Staff selingkungan STTIND Padang dan juga seluruh Orang Tua dan Wali dari Wisudawan/ti Sekolah Tinggi Teknologi Industri (STTIND) Padang.

Ketua Sekolah Tinggi Teknologi Industri (STTIND) Padang dalam pidato sambutannya menyampaikan ucapan selamat kepada para wisudawan/ti yang telah berhasil menyampaikan pendidikan di kampus Sekolah Tinggi Teknologi Industri Padang, semoga ini bukan dari akhir perjalanan tetapi merupakan awal untuk mencapai masa depan yang lebih baik. Ucapan selamat juga disampaikan kepada para orang tua dan wali serta para dosen yang telah mendampingi dan membimbing mahasiswa dalam pencapaiannya menuju sarjana. Acara wisuda juga dimeriahkan dengan beberapa tari-tarian yang dibawakan oleh mahasiswa STTIND Padang. Penyampaian terimakasih oleh perwakilan wisudawan/ti yang disampaikan oleh mahasiswa lulusan terbaik wisuda ke-47 atas nama Azizah merupakan acara penutupan pada acara wisuda kali ini.

Artikel ini memiliki

0 Komentar

Beri Komentar